Samarinda – Walikota dan Wakil Walikota Bontang Terpilih, Neni Moerniaeni – Basri Rase, pagi ini, Rabu (23/3/2015) akan dilantik oleh Gubernur Kaltim, Awang Faroek Ishak, di Lamin Etam Kantor Gubernur Kaltim.
Neni Moerniaeni dan Basri Rase tiba beserta rombongan tiba dilokas sekira pukul 09.45 Wita dan langsung menuju ruang pelantikan. Dimana para tamu dan undangan juga telah menunggu prosesi acara ini.
Tak lama, Gubernur Kaltim, Awang Faroek Ishak pun tampak memasuki ruangan.
Pelantikan dilakukan langsung oleh Awang Faroek tepat pukul 10.05 Wita. Atas dasar keputusan Kementerian Dalam Negeri RI.
Dan, terhitung hari ini, Neni Moerniaeni – Basri Rase resmi menjabat Walikota dan Wakil Walikota Bontang periode 2016 – 2021. (*)
Laporan : Laksono
Editor : Maya Ch