Pembangunan Masjid Terapung Tahap 2 Dimulai, Ditandai Dengan Selamatan dan Doa Bersama

Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni memotong tumpeng pada saat syukuran berjalannya pembangunan tahap 2 Masjid Terapung di Selambai Loktuan (FOTO: Rudy/PKTV)

Bontang. Pembangunan Masjid Terapung yang akan menjadi ikon Kota Bontang memasuki tahap 2, dan pada Kamis (30/7/2020) siang, diadakan syukuran dan doa bersama atas kelanjutan pembangunan masjid tersebut. Wali Kota Bontang Neni Moernieni turut hadir pada kegiatan syukuran tersebut.

Dalam sambutannya, Neni menyampaikan rasa syukurnya, dimana walau dalam kondisi pandemi COVID-19, pembangunan Masjid Terapung yang terletak di Selambai, Kelurahan Loktuan tersebut tetap dapat berjalan.

“Alhamdulillah untuk hari ini, ini merupakan bukti fokus kerja dan kerja nyata yang telah dilakukan Pemkot Bontan, dimana di tengah pandemi COVID-19 ini kita dapat membangun infrastruktur yang nantinya akan menjadi ikon Kota Bontang. Saya memiliki mimpi, nantinya Masjid Terapung ini memiliki Islamic Center, serta di pelabuhan loktuan ini juga akan dilakukan reklamasi pelabuhan peti kemas bekerja sama dengan pelindo, dan akan ada pembangunan perumahan pesisir yang nantinya akan menjadi contoh untuk kota lain di Indonesia,” jelasnya.

Wali Kota juga berpesan kepada Sekretaris Daerah dan DPRD Bontang untuk tetap mengawal pembangunan yang ada walaupun pada bulan September 2020 dirinya cuti untuk mengikuti Pemilihan Kepala Daerah. Tidak lupa dirinya mendoakan agar semua yang terlibat dalam pembangunan Masjid Terapung diberikan keselamatan dan kesehatan agar pengerjaan yang dilakukan dapat berjalan lancar.

“Nantinya Masjid Terapung ini menjadi satu-satunya yang ada di Kalimantan, dan akan menjadi salah satu ikon pariwisata di Kota Taman, sehingga apabila ada wisatawan yang datang, maka belumlah lengkap mereka berkujung ke Kota Bontang sebelum mengunjungi Masjid Terapung ini,” pungkasnya.

Anggota DPRD Bontang Faisal yang hadir pula dalam kesempatan tersebut menyampaikan terima kasihnya kepada Wali Kota Bontang yang telah ikut dalam syukuran dimulainya tahap 2 pembangunan Masjid Terapung, dirinya berharap ke depannya Masjid tersebut akan menjadi destinasi wisata religi bagi para wisatawan yang datang ke kota Bontang.

“Setelah tahap pertama selesai, maka akan dilanjutkan kembali hingga selesai dan menjadi masjid yang indah nantinya, harapannya mejadi ikon Kota Bontang sehingga apabila ada wisatawan yang datang ke Kota Bontang akan merasa tidak lengkap berkujung ke Bontang apabila belum berkujung ke Masjid Terapung yang ada di Kelurahan Loktuan ini,” ungkapnya.

Acara selamatan dan doa bersama tersebut dihadiri pula oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bontang Aji Erlynawati, Lurah Loktuan Muhammad Takwin, Lurah Guntung Ida Idris, tokoh masyarakat, dan tamu undangan lainnya.

Laporan: Rudy

Exit mobile version