Bontang. Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura Kota Bontang menggelar Buka Puasa Bersama dengan seluruh pengurus, organisasi sayap, kader, dan simpatisan. Senin (27/06/2016) lalu. Kegiatan ini turut dihadiri Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Hanura Provinsi Kaltim, Herwan Susanto, bersama para pengurus.
Kegiatan buka puasa bersama yang digelar di sekretariat partai di Jl KS Tubun Kecamatan Bontang Selatan ini, sebagai sarana dalam mempererat tali silaturrahmi persaudaraan antar sesama anggota partai, baik dari tingkatan Provinsi hingga tingkat Kota.
Ketua DPC Hanura Bontang, yang juga menjabat sebagai Wakil Walikota Bontang, Basri Rase, menuturkan jika kegiatan ini menjadi agenda rutin yang senantiasa terus dilaksanakan partai setiap tahun.
Menurut Basri, hal ini guna meningkatkan silaturahmi antara sesama kader dan masyarakat, sehingga terjalin hubungan baik dan rasa persaudaraan antar sesama.
“ selain itu, dalam konteks politik, silahturahmi memang perlu ditingkatkan untuk membangun kesamaan komunikasi dalam memperjuangkan visi misi partai. Salah satunya yakni mendukung program Pemerintah Kota Bontang yang lebih baik,” ujar Basri Rase.
Senada dengan itu, Ketua DPD Hanura Provinsi Kaltim, Herwan Susanto, menyampaikan rasa bangga dan apresiasinya atas sambutan hangat DPC Bontang. Begitupun dengan prestasi yang selama ini terus ditorehkan kader dan simpatisan Hanura, yang akhirnya berhasil mengantarkan Basri Rase sebagai orang nomor dua di Kota Bontang.
“Senang rasanya dapat berkumpul dengan kader, simpatisan, dan masyarakat Bontang pada acara buka puasa bersama ini. Saya berharap Hanura Bontang dapat membawa perubahan yang lebih baik, demi terciptanya kesejahteraan masyarakat,” paparnya. (*)
Laporan : Yuli & Nasrul
Editor : Maya Ch