Tak Terkendali, Motor Tabrak Pickup di KM 10

Bontang. Nahas, itulah yg dialami oleh Anshar, bocah belasan tahun yg masih duduk di bangku kelas 1 salah satu SMK di Kutai Timur. Warga KM 15 poros Bontang – Kutai Timur ini, mengalami kritis setelah mengadu kuda besi KT 2852 RF yg dikendarainya, dengan mobil Mitsubishi Colt pickup KT 8170 CL.

Menurut saksi mata Nuraisyah Yusuf, sekitar pkl 14.00 siang tadi, korban bersama rekannya mengendarai motor dgn kecepatan tinggi dari arah KM 10 Bontang, dan berusaha mendahului mobil searah.

Namun secara tiba-tiba muncul pick up dari arah berlawanan (Samarinda-Bontang). Sopir tersebut berusaha menghindar dan memberi tanda klakson dan menepikan kendaraannya ke kiri, tetapi korban tak sanggup menguasai kendaraan hingga oleng dan menabrak pickup tersebut.

“jadi begitu kejadiannya, motornya nggak terkendali lagi sampai nabrak mobil yang udah minggir duluan,” papar Nuraisyah.

Sontak kejadian itu menarik perhatian warga sekitar, yang berbondong-bondong menuju tempat kejadian. Untuk menghindari tindakan ‘main hakim’ sendiri, salah satu warga setempat langsung mengamankan pengemudi pick up, dan membawanya ke Pos Polisi Teluk Pandan.

Sementara Anshar langsung dibawa ke RSUD Taman Husada Bontang, dalam keadaan kritis. Ketika dikonfirmasi, salah satu anggota Lantas Pos Polisi Teluk Pandan, Jumhar, yg ditemui di TKP menyatakan jika pihaknya tengah melakukan olah Tkp, berdasarkan data yang didapt dari sejumlah saksi.

“Pengemudi telah kita amankan di pos, dengan barang bukti mobil dan motor. Sementara ini kami olah Tkp dulu, dan baru bisa menentukan hasilnya,” terang Jumhar.

 

Laporan : Syahir

Editor : Revo Adi M