Bontang. Direktur PDAM Tirta Taman Kota Bontang Suramin, mengatakan pelayanan pelanggan sepanjang 2017 lalu terus dioptimalkan, dengan peningkatan yang cukup siginifikan.
Hal ini menyusul perbaikan sejumlah layanan, seperti peningkatan cakupan yang mencapai 25.111 sambungan rumah (SR), dengan kenaikan sebesar 3.000 sambungan baru.
“Sebelumnya pelanggan PDAM hanya tembus 22.000 sambungan, dan selama 207 meningkat hingga 25.000 lebih,” ujar Suramin, saat menerima rombongan pansus LKPj Walikota Bontang tahun anggaran 2017, Senin (9/4) lalu.
Pada dasarnya, peningkatan pelayanan di PDAM bisa diukur melalui peningkatan jumlah cakupan. Semakin banyak pelanggan baru yang terdaftar, sesuai dengan performa serta pelayanan PDAM yang kian meningkat.
Selain juga PDAM menargetkan mampu memenuhi 30.000 sambungan rumah pada 2020 mendatang yang optimis mampu tercapai.
“Tolak ukur keberhasilan PDAM adalah pelanggan. Besar kecilnya perusahaan, ada dari jumlah pelanggan yang terdaftar dari berbagai kategori. Sehingga menjadi tantangan bagi kami untuk terus meningkatkan kinerja dan pelayanan kedepannya,” tambah Suramin.
Salah satu sasaran penambahan sambungan baru oleh PDAM Tirta Taman, diantaranya keberadaan Rusunawa di sejumlah Kelurahan, serta cakupan hingga wilayah pesisir. (*)
Laporan: Sary | Faisal