Semarak HUT ke-20, Gelaran Bontang EXPO 2019 Dibuka

Bontang. Memeriahkan hari jadi Kota Bontang yang ke–20, Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang mengadakan Semarak HUT dengan menggelar Pekan Semarak HUT Kota Bontang EXPO 2019 yang belansung pada Selasa (8/10/2019) bertempat di Rumah Adat Toraja (Tongkonan) Kanaan. Gelaran EXPO tersebut merupakan bagian dari rangkaian HUT Kota Bontang yang jatuh pada 12 Oktober 2019.

Pada laporannya, Ketua Panitia EXPO Karlina, mengatakan kegiatan tersebut diadakan bertujuan untuk  meningkatkan citra Kota Bontang, memberikan inovasi serta motivasi sebagai upaya peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) dengan mengambil tema SDM Unggul, Bontang JAGO.

“Untuk kegiatan semarak HUT secara keseluruhan akan diadakan selama 1 bulan yang dimulai dari EXPO pada 7 hingga 13 Oktober 2019 serta rangkaian kegiatan lainnya seperti jalan santai, Upacara HUT Kota Bontang, Ground Breaking Bontang City Mall hingga perhelatan Bontang Carnival City (BCC),” jelasnya.

Sementara itu, Asisten Administrasi Umum Sarifah Nurul Hidayati yang membuka kegiatan tersebut mengatakan dengan diadakannya EXPO tersebut sebagai upaya sosialisasi kepada masyarakat mengenai kegiatan pembangunan yang telah dilaksanakan dan direncanakan oleh Pemkot Bontang, dirinya menambahkan bahwa dengan kegiatan ini juga berkaitan untuk mewujudkan misi Kota Bontang menjadi Smart City, Green City, dan Creative City.

“Untuk meningkatkan perekonomian dan investasi di Kota Bontang maka perlu adanya upaya bekerjasama dengan berbagai stakeholder baik pihak swasta maupun pemerintahan untuk mewujudkan Bontang Juara, Aktif, Global dan Optimis,” terangnya.

Di akhir sambutannya, Sarifah mengharapkan masyarakat agar mengapresiasi produk–produk lokal dimana masyarakat mampu untuk memahami perkembangan secara global dengan segala perubahan kompleksitas dan juga mampu berkarya dalam berbagai bidang kehidupan baik tingkat kota maupun tingkat global.

Kegiatan yang diisi dengan menghadirkan artis penyanyi dangdut dari jakarta Adnan Kontes Dangdut Indonesia dan Lidya Dangdut Academy untuk menghibur masyarakat Kota Bontang.

Laporan: Yahya