UNIJAYA Gelar TPA untuk Calon Mahasiswa Tahun Akademik 2019/2020

Bontang. Universitas Trunajaya (Unijaya) Bontang menggelar Tes Potensi Akademik (TPA) untuk para Calon Mahasiswa Tahun Akademik 2019/2020. Tes yang dilaksanakan pada Sabtu (9/7/2019) tersebut bertempat di Aula Unijaya, dan diikuti 202 peserta yang diperuntukkan seluruh fakultas yang ada di Unijaya, yaitu Fakultas Ekonomi, Hukum, dan Teknik.

Tujuan dari TPA adalah untuk mengetahui potensi dasar siswa di bidang akademik, juga untuk mengukur kemampuan berfikir. Meliputi kemampuan pemahaman dan penalarannya saat ini, sehingga dapat diprediksi apakah seorang itu akan lebih berhasil dalam preatasi belajarnya di jenjang yang lebih tinggi, dan lebih kecil kemungkinannya untuk mengalami stress dengan tuntutan pada saat kuliah.

Staff Akademik dan Kemahasiswaan Unijaya Ardiya Putra menjelaskan, tes tersebut merupakan persyaratan awal untuk bisa menjalani perkuliahan di Unijaya. Oleh sebab itu semua maba harus mengikuti tes tersebut. “Harapannya dari tes ini akan terlihat sejauh mana kualitas anak didik baru kita, dan dari hasil tes tersebut kita bisa gunakan sebagai dasar pembinaan mahasiswa tersebut,” jelasnya.

Untuk peserta tes yang memiliki peringkat 3 tertinggi akan diberikan pengharagaan berupa keringanan biaya kuliah, dimana peringkat pertama akan mendapatkan pembebasan biaya SPP selama 3 bulan, peringkat kedua selama 2 bulan, dan peringkat ketiga selama 1 bulan.

PARA PESERTA BERUSAHA MENGISI TES MEREKA DENGAN SEBAIK MUNGKIN (FOTO: RUDY/PKTV)

Unijaya memiliki kampus yang representative dan kondusif di Bontang, yang saat ini seluruh program studinya telah memiliki akreditasi “B”. Untuk menunjang kegiatan akademik dan pembinaan mahasiswa. Adapun fasilitas yang diberikan oleh Unijaya adalah musala, koperasi, perpustakaan, ruang komputer, halaman parkir luas, kantin, dan lokasi strategis berada di tengah kota.

Fidiya Ardana salah seorang peserta tes mengatakan bahwa dirinya memilih kuliah di Unijaya Bontang adalah karena dekatnya kampus dengan tempat tinggalnya. Dengan adanya kampus Unijaya, dirinya tidak perlu jauh-jauh kuliah di luar kota sehingga jauh dari keluarga.

“Harapannya sih, semoga nilai tes saya bagus dan bisa masuk 3 besar nilai tes tertinggi,” ungkapnya. (adv)

Laporan: Rudy

Exit mobile version