Program KOTAKU, 28 Tukang Diberi Pelatihan

Bontang. Dalam rangka pengembangan kapasitas masyarakat mendukung penanganan kawasan kumuh melalui program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku), Pemerintah Kota Bontang melaui Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (DPKPP) Bontang menggelar pelatihan keterampilan dan sertifikasi, bagi 28 tukang se-Kota Bontang.

Para peserta merupakan perwakilan masing-masing Kelurahan, terdiri dari 14 tukang batu, 11 tukang Cor Beton, dan 3 tukang kayu bagisting. Pelatihan dibuka Wakil Walikota Bontang Basri Rase di Balai Pertemuan Umum (BPU) Bontang Selatan. Senin, 17 September 2018.

Jamaludin selaku ketua panitia penyelenggara mengatakan, kegiatan ini berlangsung selama dua hari, dengan satu hari teori dan satu hari praktik lapangan. Pelatihan dibimbing para instruktur dari Lembaga Pengembangan Jasa Kontruksi (LPJ) Kaltim.

Selain mendukung penanganan kawasan kumuh, pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan tukang. Sehingga dapat memperoleh sertifikat, guna menghadapi persaingan dunia kerja,” ujar Jamaluddin.

Sementara Wakil Walikota Basri Rase, menyambut baik kegiatan ini. Ia menilai pelatihan ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan keterampilan para tukang di Bontang, sehingga memiliki sertifikat sebagai bukti keterampilan yang dimilki.

“Utamanya mampu bersaing di dunia kerja, khususnya jika ada proyek pembangunan. Diharapkan proyek pembangunan yang terlaksana di Bontang dapat memprioritaskan jasa para tukang yang telah dilatih dan disertifikasi ini,” harap Basri.(*)

 

Laporan: Mansur