Bontang. Griya Sandal Nama atau GRISMA merupakan salah satu Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) lokal di Kota Bontang yang pemasarannya telah tembus ke berbagai daerah di Indonesia. Pemilik GRISMA Ronal Rizal mengatakan, usaha yang dijalaninya sejak Maret 2022 itu diklaimnya sebagai yang pertama di Kalimantan Timur (Kaltim).
Dijelaskan Ronal, meski produksi sandalnya ini hanya menggunakan mesin sederhana dan serba manual, namun kelebihan sandal ini adalah sangat ringan untuk dipakai juga memakai lem khusus dalam pembuatannya sehingga dijamin kuat dan tidak mudah lepas. Ronal juga memastikan bahwa hasil produksinya ini menghasilkan limbah yang sangat sedikit, lantaran sisa pemakaian juga terpakai untuk bahan sandal.
Sandal custom yang dibuat Ronal ini perpasangnya dibanderol mulai Rp 35.000 hingga Rp 37.000 tergantung permintaan pemesan, dimana tersedia berbagai ukuran untuk pria dewasa, wanita dewasa dan anak-anak. Sementara untuk pemilihan warna dan penulisan di sandal sepenuhnya dibebaskan kepada pemesan dimana sandal custom ini menyediakan beragam warna pilihan.
“Sendal ini sudah pernah mendapatkan pesanan dari Aceh, Lombok, Banjarmasin juga Medan. Alhamdulillah antusias dari masyarakat juga luar biasa, khususnya di Kota Bontang,” ucapnya.
Kedepan Ronal berharap pesanan yang datang kepadanya dari berbagai daerah bisa semakin banyak dan kapasitas mesin produksi bisa semakin besar. Begitupun dengan model sandal bisa diproduksi sesuai dengan kebutuhan masayarakat saat ini.
“Insyaallah apabila nanti kedepannya kami memiliki alat produksi yang lebih baik maka jenis sandal yang akan diproduksi juga akan lebih bervariasi, seperti sandal hotel, sandal indoor, sandal souvenir dan sandal outdoor,” ungkapnya.
Ditambahkan Ronal, Wali Kota Bontang Basri Rase sangat mengapresiasi usahanya tesebut sebagai salah satu pelaku kreatif UMKM di Kota Bontang, karena usaha yang dibangunnya ini sejalan dengan program ekonomi kreatif Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang.