Samarinda. Provinsi Kalimantan Timur berkomitmen mendukung program unggulan Presiden RI, Prabowo Subianto, yang memberikan pemeriksaan kesehatan gratis kepada masyarakat yang merayakan ulang tahun. Untuk mensukseskan program ini, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kalimantan Timur menggelar simulasi pemeriksaan kesehatan gratis di Puskesmas Air Putih, Samarinda, pada Selasa (4/2/2025).
Simulasi pemeriksaan kesehatan gratis (PKG) ini juga dilaksanakan di lima wilayah di Kalimantan Timur, di antaranya Puskesmas Air Putih Samarinda, Puskesmas Karang Joang Balikpapan, Puskesmas Ujoh Bilang Mahakam Ulu, Puskesmas Bontang U1 Bontang, dan Puskesmas Senaken Paser.
Kepala Dinkes Kalimantan Timur, Jaya Mualimin, mengungkapkan bahwa pelaksanaan PKG akan dimulai secara nasional pada minggu kedua Februari 2025. Layanan pemeriksaan kesehatan ini menyasar berbagai kelompok usia, termasuk bayi berusia empat hari, dewasa, dan lansia.
“Pemeriksaan kesehatan gratis ini bisa dimanfaatkan oleh masyarakat yang ingin memeriksakan kesehatan pada hari ulang tahunnya,” jelasnya.
Bagi masyarakat yang ingin menggunakan layanan ini, mereka diminta mengunduh aplikasi SATUSEHAT. Bagi yang sudah memiliki akun di aplikasi Layanan Peduli Lindungi, pastikan email yang digunakan sama untuk memudahkan pendaftaran. Bagi yang belum familiar dengan pendaftaran online, mereka dapat langsung mendatangi puskesmas yang dituju.
Pendaftaran untuk pemeriksaan kesehatan dapat dilakukan satu bulan sebelum atau tujuh hari sebelum hari ulang tahun. Setelah peserta terverifikasi, mereka akan mendapatkan layanan pemeriksaan kesehatan sesuai kategori, seperti pemeriksaan gula darah, kolesterol, gigi, gizi, jantung, dan lainnya. Selain itu, peserta juga dapat mendapatkan layanan konsultasi langsung dengan dokter.
Program ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan dan memudahkan akses layanan kesehatan bagi semua lapisan usia.