Kantor Imigrasi Samarinda Gelar Syukuran Puncak Hari Bhakti Imigrasi ke-75

Samarinda. Kantor Imigrasi Kelas I TPI Samarinda menutup rangkaian peringatan Hari Bhakti Imigrasi ke-75 dengan menggelar acara syukuran secara sederhana di Jalan Juanda 8, Senin (29/1/2025). Acara ini diikuti secara serentak oleh seluruh kantor imigrasi di Indonesia melalui konferensi daring.

Sebagai bentuk penghormatan dan mempererat tali asih, Kantor Imigrasi Samarinda turut mengundang para purna bhakti imigrasi. Kehadiran mereka menjadi bagian dari peringatan bersejarah bagi jajaran keimigrasian di Indonesia.

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Samarinda, Washington Saut Dompak, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan puncak dari rangkaian peringatan Hari Bhakti Imigrasi ke-75. Ia menegaskan bahwa pihaknya mengikuti arahan Presiden untuk mengurangi acara seremonial dan jumlah tamu undangan, namun tetap melaksanakan peringatan dengan penuh kebanggaan.

“Kami tetap melaksanakan peringatan ini dengan penuh kebanggaan, meskipun dilakukan secara sederhana. Semoga insan imigrasi terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, berbakti kepada negara, serta menjadi fasilitator dalam pembangunan perekonomian Indonesia,” ujarnya.

Selain peningkatan pelayanan, ia juga menekankan pentingnya pengawasan terhadap orang asing sebagai upaya menjaga keamanan negara.

Pada tahun 2025, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Samarinda akan memfokuskan program kerja pada 13 program akselerasi dari Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas). Salah satu program yang menjadi perhatian adalah pencegahan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dan Tindak Pidana Penyelundupan Manusia (TPPM).

Sebagai bentuk dukungan terhadap program tersebut, Kantor Imigrasi Samarinda telah melaksanakan berbagai kegiatan sosial dalam rangkaian peringatan Hari Bhakti Imigrasi ke-75, termasuk pemberian bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Dengan berbagai langkah tersebut, Kantor Imigrasi Samarinda berkomitmen untuk terus menjalankan tugasnya dengan profesionalisme, integritas, dan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Writer: Axl Ardiansyah