Membanggakan, Bariq Ghazala Raih Nilai UN Tertinggi se Kaltim

Bontang. Bariq Ghazala, siswa SMA Yayasan Pupuk Kaltim (YPK) tersebut tak pernah menyangka akan memperoleh nilai ujian nasional tertinggi se provinsi kalimantan timur (Kaltim). Bariq berhasil meraih nilai 396 dengan rata-rata 100 pada tiga mata pelajaran yakni matematika, fisika, dan bahasa inggris.

Menjadi peraih nilai Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tertinggi di Provinsi Kaltim tak lantas membuat Bariq menjadi tinggi hati. Hadir dalam program Bontang Dialog beberapa waktu lalu, Bariq menjelaskan jika hal yang dirinya peroleh sekarang bukan semata – mata dikarenakan usahanya sendiri, namun juga karena ada jasa dari para guru yang sudah ikhlas mengajar serta peran aktif dan doa dari kedua orang tuanya.

Siswa yang memiliki hobi belajar fisika ini mengaku sangat bersyukur bisa mendapatkan nilai UN tertinggi se Kaltim dengan total raihan nilai 396. Selain mata pelajaran matematika, fisika, dan bahasa inggris yang mendapat nilai sempurna, pada mata pelajaran bahasa Indonesia, Bariq juga mendapatkan nilai yang nyaris sempurna yaitu 96. Padahal dirinya hanya menargetkan nilai sempurna hanya untuk mata pelajaran fisika saja.

Untuk mencapai prestasi tersebut, Bariq mengaku sangat fokus mengikuti alur belajar yang diselenggarakan di sekolah, dan berusaha memenuhi target belajar mandiri di rumah. Bahkan dirinya juga mengikuti les private untuk mata pelajaran fisika.

“Saya memiliki cita – cita menjadi seorang peneliti di bidang material, oleh karenanya saya memilih masuk jurusan teknik material di Institut Teknologi Bandung. Targetnya, setelah menyelesaikan S1 di ITB, saya akan melanjutkan pendidikan S2 saya di luar,” ungkapnya.

Prestasi yang diraih oleh Bariq ini pun disambut bahagia oleh Kepala Sekolah SMA YPK, Rakim.  Disampaikannya bahwa SMA YPK pihaknya selalu membudayakan optimis dan kerja keras untuk mencapai prestasi.

“Kami memiliki target untuk dapat menghantarkan siswa kami  minimal 95% masuk dalam Perguruan Tinggi Negeri,” pungkasnya.

Selain Bariq, ada 5 siswa SMA YPK lainnya yang juga tercatat sebagai peraih nilai sempurna UN tahun ini pada mata pelajaran bahasa inggris.

Laporan: Sary

Exit mobile version