Neni Pastikan Artahnan Tetap Isi Posisi Plt Sekda

Bontang. Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (sekda) Bontang Artahnan Saidi, dinilai Walikota Neni Moerniaeni merupakan sosok pekerja yang gesit dan sigap dalam menopang pemerintahan yang berjalan. Serta dinilai mampu menjadi ‘backup’ Kepala Daerah dalam menjalankan roda pemerintahan di Kota Bontang.

Hal ini pun membuat Walikota Neni memastikan jika posisi Sekretaris Daerah (sekda) akan terus ditempati oleh Pelaksana Tugas Artahnan Saidi, bahkan hingga memasuki masa pensiun, jika masih belum ada sekretaris kota Bontang terpilih.

“Kinerja beliau sangat bagus dan mampu berkomunikasi serta berkoordinasi dengan baik bersama Walikota dan Wakil Walikota,” ungkap Neni, saat dikonfirmasi awak media terkait progress pembentukan tim panitia seleksi (pansel) rekrutment pejabat tinggi daerah, Senin 3 Juli 2017.

Artahnan Saidi yang juga menjabat Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP), ditunjuk sebagai pelaksana tugas pada akhir April 2017 lalu. Menggantikan posisi Sekretaris Kota Bontang sebelumnya, HM Syirajuddin yang dimutasi menjadi Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Keuangan Pemerintah Kota Bontang.(*)

 

Laporan: Sary & Nasrul