Bontang. Ratusan masyarakat hadir memadati kegiatan zikir dan shalawat yang digelar Yayasan Monamas, menggandeng majelis shalawat Bontang (MSB), Sabtu malam, 19 Agustus 2017.
Tampak dalam kesempatan tersebut Wakil Walikota Bontang Basri Rase, Ketua Komisi I Dprd Bontang sekaligus pembina yayasan monamas Agus Haris, bersama Agus Suhadi. Serta sejumlah pejabat hingga lurah, yang melantunkan zikir dan shalawat di lapangan YKP Monamas Kelurahan Api-api Bontang Utara.
Zikir dan Shalawat ini menghadirkan KH Nur Hadi, yang akrab disapa ‘Mbah Bolong’ dari Jombang Jawa Timur, yang berkesempatan memberikan tausiah agama.
Diungkapkan Ketua Yayasan Monamas Bontang, Catur Ramadhan, kegiatan ini sekaligus dalam rangka haul mengenang 10 tahun wafatnya pendiri yayasan Monamas, Almarhum Muhammad Nasir Makarakka.
Selain itu pun sebagai ajang silaturahmi bagi alumni dan keluarga besar yayasan monamas, yang akan diagendakan secara berkelanjutan.
“Kami atas nama keluarga besar dan yayasan, meminta doa dan dukungan masyarakat monamas kedepannya bisa lebih baik lagi,” ujar Catur.
Sementara Wawali Basri Rase, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. Dimana yayasan monamas selaku salah satu lembaga pendidikan di Kota Bontang, memberi sumbangsing nyata melalui kegiatan positif bagi generasi muda dengan adanya kegiatan shalawat ini.
“Begitupun untuk ayahanda kami almarhum Muhammad Nasir Makarakka, selaku pendiri yayasan Monamas. Semoga mendapat tempat yang layak di sisi Allah SWT,” papar Basri. (*)
Laporan; Mansur