PKT Minta Seluruh Lini Kegiatan Perusahaan Terapkan Prinsip GCG

Bontang. Direktur Produksi PT Pupuk Kaltim Bagya Sugihartana, meminta agar prinsip good corporate governance (GCG) dapat diterapkan secara konsisten dan berkesinambungan, di seluruh lini kegiatan induk maupun anak perusahaan.

Hal itu mengingat penerapan tata kelola perusahaan yang baik atau prinsip GCG, terbukti mampu berpengaruh terhadap performance perusahaan.

Disampaikan Bagya, penerapan GCG dalam sebuah perusahaan sangat penting, sebagai salah satu proses menjaga kesinambungan usaha dalam jangka panjang. Serta mengutamakan kepentingan para pemegang saham dan pemangku kepentingan.

“Maka dari itu, perusahaan perlu untuk berupaya menerapkan GCG, serta mengembangkannya secara konsisten dan berkesinambungan,” ujar Bagya, saat menghadiri workshop eksplorasi hukum korporasi dan GCG, dalam hubungan antara organ perusahaan serta induk dengan anak perusahaan. Selasa, 15 Januari 2018 di Hotel Equator Bontang.

Ditambahkannya, penerapan GCG yang baik akan membuat profit dan pertumbuhan perusahaan juga menjadi lebih baik. Selain juga penerapan GCG dalam hubungan induk dan anak perusahaan dapat mengurangi intensitas konflik kepentingan di antara kedua belah pihak.

Melalui penerapan GCG secara konsisten dan berkesinambungan, serta didukung integritas dan komitmen yang tinggi. Dan peran aktif berbagai perangkat dalam perusahaan, diharap GCG tidak hanya akan menjadi suatu kewajiban yang harus dilaksanakan perusahaan. Tetapi menjadi bagian dari budaya untuk mencapai kesinambungan dan ketahanan usaha perusahaan dalam jangka panjang di PT Pupuk Kaltim.(*)

 

Laporan: Sary | Aris