Bontang. Rumah Al-Quran Baiturrahman bagi para penghafal firman Allah SWT, kini mulai dibangun, setelah melalui tahap perencanaan sejak setahun terakhir. Pembangunan rumah Al-Quran Baiturrahman ditandai peletakan batu pertama oleh Direktur Utama PT Pupuk Kaltim Bakir Pasaman, berlokasi di komplek Masjid Baiturrahman Bontang, Selasa 13 Mei 2017.
Rumah Al-Quran di desain bergaya minimalis, dan terdiri dua lantai dengan konsep arsitek modern.
Menurut Ketua Pembangunan Rumah Al-Quran Baiturrahman Saifullah Lasinrang, untuk pembangunan ini total dana terkumpul senilai Rp 1,8 Miliar, dari target kebutuhan mencapai Rp 2,3 miliar.
Dana tersebut merupakan sumbangan karyawan Pupuk Kaltim dan masyarakat sekitar Masjid Baiturrahman.
“Untuk pembangunannya ditarget selesai dalam waktu enam bulan ke depan. Dan mampu menampung hingga 30 peserta penghafal Al-Quran,” ujarnya.
Sementara Direktur Utama PKT Bakir Pasaman berharap, keberadaan rumah Al-Quran Baiturrahman dapat mencetak generasi penghafal Al-Quran yang dapat turut serta berkontribusi mendoakan pupuk kaltim, untuk terus maju dan berkembang. Serta mampu mengatasi berbagai tantangan.
“Sehingga PKT dapat terus memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat dan bangsa dalam berbagai bidang,” ungkapnya.(*)
Laporan: Sary & Aris