Serunya Ngabuburit Menyusuri Sungai Belanda

Bontang. Bulan Ramadhan kerap identik dengan ‘ngabuburit’, atau menunggu waktu berbuka puasa. Selain dimanfaatkan berburu kuliner sebagai takjil berbuka, ada pula aktifitas menyenangkan lain yang bisa dimanfaatkan. Salah satunya menikmati alam dan pesona Kota Bontang.

Hal itu bisa kita dapatkan dengan mengunjungi kawasan wisata sungai belanda, sekaligus menyaksikan perkampungan atas air Bontang Kuala. Pengunjung yang ingin menikmati keseruan ini jelang berbuka puasa, akan melakukan trip menyusuri perkampungan Bontang Kuala menggunakan long boat.

Bontang Kuala Ecotourism selaku pengelola, pun mengajak pengunjung untuk melewati lima spot sekaligus. Diantaranya perkampungan atas air, sungai belanda, pulau badak-badak, keramba, dan homestay atas laut.

Pemandangan alam nan indah, berpadu dengan tumbuhan bakau yang masih alami. Hal ini sangat memanjakan mata. Ditambah kicauan burung dan suara yang bisa dijumpai selama perjalanan, mengantarkan kita pada pesona keindahan alam saat menyusuri sungai belanda.

Tidak perlu merogoh kocek dalam untuk bisa ngabuburit menikmati indahnya laut Bontang Kuala. Cukup Rp20.000,- pengunjung sudah bisa menikmati satu trip ke perkampungan lengkap, dengan life jacket dan asuransi perjalanan.(*)

 

Laporan: Yulianti Basri