Program Proaktif PKT, Dukung Sentra Vaksinasi

Petugas Vaksinasi Covid-19 tengah menyuntikkan dosis vaksin di kegiatan Proaktif PKT sentra vaksinasi (FOTO: Yahya/PKTV)

Bontang. Dalam mendukung upaya peningkatan vaksinasi di Kota Bontang, PT Pupuk Kalimantan Timur (PKT) membuka Sentra Vaksinasi bertempat di GOR PKT, yang juga sebagai mendorong pelaksanaan vaksinasi.

Direktur Keuangan dan Umum PKT Qomaruzzaman dalam sambutannya mengatakan pembukaan sentra vaksinasi ini sebagai bagian dari program PKT Proaktif untuk melaksanakan pemberian vaksinasi.

“Pemberian vaksinasi sangat penting, dimana PKT terus membantu upaya pemerintah dalam meningkatkan vaksinasi sehingga tercapai kekebalan kelompok (herd imunity) di masyarakat,” ungkapnya.

Selanjutnya Wali Kota Bontang Basri Rase mengatakan terima kasih atas pembukaan sentra vaksinasi oleh PKT sebagai bentuk upaya dalam membantu pelayanan dan memudahkan masyarakat dalam mendapatkan vaksinasi Covid-19.

“Ini dilakukan untuk mempercepat terbentuknya herd imunity, dimana saat ini capaian vaksinasi kota bontang untuk dosis pertama sebanyak 73% dan dosis ke dua telah mencapai 54%. Untuk kedepannya target pemerintah dan satgas covid-19 hingga Desember mencapai 85%,” jelasnya.

Sementara itu, juru bicara satgas covid-19 Kota Bontang Adi Permana mengungkapkan, pemerintah telah meminta kepada perusahaan untuk membuka sentra vaksinasi dan menyediakan tempat dan operasional yang dibantu oleh PKT.

“Untuk mempercepat vaksinasi dapat dilakukan dengan melaksanakan vaksinasi setiap hari yang dilaksanakan hingga Desember mendatang,” jelasnya.

Diinformasikan untuk Sentra Vaksinasi saat ini berada di 2 tempat yakni GOR PKT dan gedung MTQ Bontang.

Writer: Yahya