Dari Hobi, Siswo Sukses Kembangkan Sayap Bisnis UD Tani

Bontang. Lahir di Demak Jawa Timur 6 Mei 1952 silam, Siswo, pensiunan karyawan PT Pupuk Kaltim ini sukses menggeluti bidang usaha tanaman dengan nama UD Tani Bontang. Berangkat dari hobi dan semangat tinggi, UD Tani Bontang rintisan Siswo kini mampu menjadi pusat agribisnis di kota taman.

Selain tanaman, bisnisnya pun melebar pada penyediaan perkakas rumah tangga, serta pernak-pernik unik yang mampu bertahan sejak 1985 lalu.

Meski mengaku awalnya tidak memiliki bakat bisnis, namun Siswo tetap ulet dalam menekuni pengembangan usaha UD Tani yang dijalaninya. Dikatakannya, kemampuan administrasi bukanlah kunci utama dalam meraih kesuksesan sebagai pengusaha, namun yang terpenting adalah kecintaan pada bidang yang digeluti itu.

“Dari kecintaan itulah kita bisa tekun menjalani dan mengembangkan bisnis. Jadi bukan semata-mata karena kemampuan administrasi yang hebat,” ujarnya saat ditemui tim liputan pktvbontang.

Dari keuletannya itu, kini Siswo memiliki satu toko di Kota Bontang, satu toko di Sangatta, dan satu toko di Semarang. Seluruhnya bergerak di bidang agribisnis layaknya UD Tani. (*)

 

Laporan : Yuli & Nasrul