Dispoprekraf Bontang Gelar Rapat Koordinasi Pemuda 2024

Bontang. Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata, dan Ekonomi Kreatif (Dispoprekraf) Bontang menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Pemuda 2024 dengan tema “Kolaborasi Pemuda dan Pemerintah Menuju Indonesia Emas 2045”. Acara ini diselenggarakan di Aula Dispoprekraf dan dihadiri oleh Kepala Dispora Kaltim, Agus Hari Kesuma, serta Kepala Dispoprekraf Bontang, Rafidah.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dispoprekraf Bontang, Rafidah, menyatakan bahwa Rakor ini bertujuan untuk menyusun strategi dan program kerja yang lebih efektif dalam pemberdayaan pemuda serta peningkatan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Bontang.

“Dengan adanya sinergi antara berbagai pihak terkait, diharapkan dapat tercipta lingkungan yang kondusif bagi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Bontang,” ucapnya.

Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Dispora Kaltim, Agus Hari Kesuma, yang berharap hasil Rakor ini dapat segera diimplementasikan untuk membawa dampak positif bagi perkembangan Kota Bontang di masa depan.

Writer: Nazar