Keseruan Panjat Pinang Meriahkan Perayaan HUT RI ke-78 di Jalan Gunung Gandek

Tenggarong. Warga Jalan Gunung Gandek, Kelurahan Melayu, Kecamatan Tenggarong merayakan rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 dengan semarak. Berbagai permainan dan perlombaan menarik diadakan untuk memeriahkan acara ini, dengan panjat pinang menjadi salah satu atraksi utama yang menyedot perhatian masyarakat.

Ada tiga batang pohon pinang yang telah disiapkan pada acara tersebut. Dengan berbagai hadiah menarik yang disediakan panita, semakin menarik minat masyarakat sekitar untuk berpartisipasi dalam serunya panjat pinang.

Fendi, sebagai panitia pelaksana lomba, menyampaikan bahwa panitia telah menyiapkan beragam hadiah menarik yang menjadi daya tarik bagi warga untuk ikut serta dalam acara panjat pinang tersebut. Kehadiran hadiah-hadiah ini telah membakar semangat warga untuk datang dan berpartisipasi dengan penuh semangat.

“Selain panjat pinang kami juga mengadakan berbagai perlombaan dan permainan tradisional khas peringatan 17 Agustusan. Semua dilibatkan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa,” ungkapnya.

Kegiatan ini juga diharapkan mampu menjadi ajang silaturahmi yang mempererat tali persaudaraan antarwarga. Dalam semangat memeriahkan serta menyemarakkan peringatan HUT RI-78, masyarakat berbaur dalam kebersamaan, mengingatkan akan pentingnya kebersamaan dan persatuan dalam menjaga nilai-nilai luhur kemerdekaan.

Melalui berbagai permainan, lomba, dan kegiatan, semangat kemerdekaan yang menggelora tetap terjaga dan terus ditiupkan ke dalam jiwa masyarakat. Perayaan ini menjadi peluang bagi warga untuk saling mengenal, mempererat hubungan, dan membangkitkan semangat cinta tanah air.

 

Writer: Fairuzz Abady