Salurkan Bantuan Melalui UPZ, Pupuk Kaltim Bantu Warga Korban Kebakaran

Ketua UPZ Pupuk Kaltim Nur Sahid menyerahkan secara simbolis bantuan kepada korban kebakaran kampung jawa kepada Kasi Ekobang Kelurahan Bontang Baru Eni Yuliani (FOTO: Yahya/PKTV)

Bontang. PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) menunjukan kepedulinya kepada para korban kebakaran di Kampung Jawa yang terjadi beberapa waktu lalu dengan memberikan bantuan melalui Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Pupuk Kaltim.

Pemberian bantuan tersebut diberikan langsung oleh Ketua UPZ Pupuk Kaltim Nur Sahid yang juga merupakan General Manager Umum Pupuk Kaltim pada Selasa (23/6/2020), di Posko Kebakaran Kampung Jawa.

Nur Sahid mengatakan bahwa bantuan tersebut diberikan atas pengumpulan zakat yang dilakukan oleh karyawan Pupuk Kaltim dengan menyalurkannya langsung kepada korban terdampak kebakaran.

“Bantuan yang diberikan berjumlah Rp.37.500.000 yang masing–masing diberikan kepada korban sesuai dengan kebutuhan dan penanganan korban. Semoga melalui bantuan ini, dapat meringankan beban korban kebakaran,” jelasnya.

Selain pemberian bantuan uang tunai, Pupuk Kaltim juga memberikan 10 paket sembako kepada korban terdampak kebakaran.

Pada kesempatan tersebut, Kepala Seksi Ekonomi dan Pembangunan (Kasi Ekobang) Kelurahan Bontang Baru Eni Yuliani, mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan Pupuk Kaltim kepada warga Kelurahan Bontang Baru korban terdampak kebakaran.

“Selama ini Pupuk Kaltim telah membantu korban dengan memberikan bantuan seperti bantuan makanan,” ungkapnya.

Julak Mansa dan Ato Suroto yang merupakan korban kebakaran yang menerima bantuan mengungkapkan terima kasih mereka atas bantuan yang diberikan Pupuk Kaltim, dimana bantuan tersebut dapat membantu kebutuhan mereka.

Laporan: Yahya