Si Jago Merah Terjang Tenggarong, 4 Bangunan Hangus

Tenggarong. Pada senin (12/6/2023) sore, musibah kebakaran melanda pemukiman padat penduduk di Kecamatan Tenggarong, Kutai Kartanegara. Kebakaran yang terjadi di Jalan Mayjend Panjaitan, Kelurahan Loa Ipuh, Kecamatan Tenggarong ini menghanguskan 4 bangunan, namun beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Petugas pemadam kebakaran segera dikerahkan ke lokasi dan dibantu oleh Balakarcana serta TNI-Polri untuk memadamkan api yang berkobar. Mereka berusaha keras agar kobaran api tidak merambat ke bangunan lainnya. Lokasi pemukiman yang banyak menggunakan konstruksi kayu membuat tugas pemadaman menjadi lebih sulit.

Lurah Loa Ipuh, Erri Suparjan mengungkapkan, si jago merah berhasil dijinakan setelah Petugas pemadam kebakaran mengerahkan beberapa unit mobil pemadam. Keberhasilan petugas dalam menangani kebakaran ini membuat tidak ada korban jiwa yang dilaporkan. Namun, musibah tersebut menyebabkan 4 bangunan hangus terbakar.

“Untuk penyebab pasti kebakaran ini masih dalam penyelidikan oleh pihak kepolisian. Mereka akan melakukan investigasi lebih lanjut untuk mengetahui akar permasalahan yang menjadi pemicu terjadinya kebakaran tersebut,” terangnya.

Erri menghimbau warga setempat untuk tetap waspada dan berhati-hati terhadap potensi kebakaran di wilayah mereka. Diharapkan dengan kesigapan dan kerjasama antara petugas pemadam kebakaran, pemerintah setempat, serta partisipasi aktif dari warga, peristiwa serupa dapat dicegah di masa mendatang. Dengan kerjasama dari semua pihak, diharapkan kebakaran dapat diminimalisir dan keselamatan warga dapat terjaga dengan baik di lingkungan mereka.

 

Writer: Fairuzz Abady